Rabu, 21 Februari 2018

Cara Setting CCTV Aplikasi CMS Untuk DVR SPC Di Komputer

Cara Setting CCTV Aplikasi CMS Untuk DVR SPC Di Komputer

Suatu perangkat DVR CCTV harus mempunyai sebuah sistem manajemen yang dapat mengolah semua hasil rekaman kamera cctv baik di smartphone atau PC (personal computer). Salah satunya DVR SPC yang merupakan sebuah alat digital video recorder yang dapat merekam,  mengedit, menghapus, menambahkan data user sekaligus sebagai pengamanan ganda baik itu di rumah,  kantor, gedung atau tempat lainnya yang memiliki teknologi terbaru pada saat ini. Pada DVR SPC buatan indonesia ini sangat mudah di temui di pasar lokal dengan harga yang kompetitif. 

DVR SPC ini sudah menggunakan teknologi cloud (penyimpan
an awan) yang memungkinkan anda dapat mensetting serta memantau hasil rekaman CCTV darimana saja dan kapan saja melalui aplikasi di smartphone android maupun iphone. Bagaimana cara konfigurasi agar dapat memantau rekaman CCTV SPC yang anda Miliki?

Nah, disini saya akan membahas untuk anda yang kesulitan untuk memantau rekaman CCTV dari jarak jauh atau melalui jaringan internet yang berbeda lokasi, lalu bagaimana cara setting serta menggunakan aplikasi cms DVR SPC ini. Biasanya kalau anda membeli satu paket CCTV SPC di toko offline tidak disertai Software CMSnya, tapi bagaimana jika anda membeli perangkat cctv dari toko online pasti anda juga tidak mendapatkan Software dalam paket pembelian. bagi yang belum paham dan sangat sulit untuk mengoperasikannya. Pada kesempatan yang ceria ini saya akan membagikan panduan bagi Pengguna "DVR SPC" yaitu cara setting DVR melalui komputer dengan aplikasi CMS 2000.

Langkah Awal Cara Seting Aplikasi CMS DVR SPC Untuk Melihat CCTV Di Komputer sebagai berikut :
1. Fitur CMS 2000 Untuk DVR SPC
  • Dapat di install di sistem operasi Windows 7,8, dan 10
  • Anda bisa monitoring Kamera CCTV dengan aplikasi cms melalui komputer atau laptop dari 4CH, 8CH, 16CH, sampai 32 Channel
  • Minimum spesifikasi komputer yang di pergunakan adalah dual core,  core 2 duo atau diatasnya.
  • RAM (random akses memori) minimal 2gb
2. Cara Install Aplikasi CMS Untuk DVR SPC
  • Download aplikasi CMS Melalui situs resmi SPC atau anda bisa download melalui Google Drive pada link di bawah ini. 
Drag dan copypaste software CMS ini : goo.gl/ZmzojM
  • Setelah anda mendowload,  silahkan extrak menggunakan winrar atah winzip
  • Klik 2x atau klik kanan - run administrator
Setup bahasa CMS DVR SPC
    • Pilih bahasa lalu klik ok dan akan tampil jendela baru
    Menentukan Penyimpanan CMS Di Harddisk
    • Tentukan penyimpanan program cms di localdisk C: atau D: pilih salah satu saja.
    Proses installasi CMS SPC sedang berjalan
    • Silahkan tekan yes  dan tunggu proses installasi CMS selesai dan klik finish
    • Setelah instalsi software CMS selesai, silahkan anda restart komputer lalu buka Aplikasi CMS SPC yang tadi anda install.silahkan anda klik 2x pada aplikasi maka akan tampil pop untuk memilih bahasa, ceklist, serta pilih "Allow Access".
      Cara install aplikasi cms dvr spc

      Sampai langkah ini anda sudah bisa mensetting DVR SPC tapi anda belum bisa melihat kamera CCTV di komputer / laptop. agar bisa memantau cctv melalui PC, silahkan ikuti langkah berikut ini.

      3. Cara Menyambungkan IP Address DVR dengan Komputer
      • Pastikan adaptor DVR SPC anda sudah terhubung dengan baik
      • Silahkan anda sambungkan Kabel LAN dari port RG45 komputer ke port RG45 DVR.
      • Pastikan dan cek terlebih dahulu lampu pada port Ethernet DVR menyala dan berkedip
      • Buka control panel pada komputer anda lalu pilih Network And Internet - lalu Pilih Change Adapter.
      • Change adapter setting > pilih ethernet > klik kanan Properties 
      Proses Setting IP Address di komputer

      • Klik Internet Protocol Version 4 > Klik Properties > Ceklist Use The Following IP Address > dan isikan IP Address sesuai range ip address pada DVR, contoh :
      Defaul IP Address DVR SPCS :
      IP Address 192.168.1.10
      Subnet Mask : 255.255.255.0 
      IP Address Untuk Komputer / Laptop
      IP Address : 192.168.1.30
      Subnet Mask: 255.255.255.0
      Setelah anda mensetting IP Address pada komputer, pertastikan anda mengetest koneksi dvr spc melalui komputer di command prompt dengan langkah tekan logo Windows pada keyboard disertai huruf R lalu ketikkan "CMD" dan ketik PING 192.168.1.10. apabila sudah terkoneksi dengan baik langkah berikutnya adalah mensetting aplikasi CMSnya.

      Cara Setting Aplikasi DVR CMS SPC


      Proses setting cms spc

      Double klik aplikasi CMS2000 pada dekstop komputer anda 
      1. Silahkan anda pilih "System Config"
      2. Pilih "Monitor Manager"
      3. Lalu klik tombol "Search", maka akan tampil jendela baru seperti gambar diatas sebelah kiri.
      4. Ubah tombol button dari IPCam Ke DVR
      5. Tekan Tombol "Search" lagi, seperti panah no.5
      6. Klik 2x pada IP Address DVR SPC Anda.
      7. Kosong "Password" 
      8. Langkah terakhir silakan tekan tombol "Add"
      9. Apabila penyettingan IP address Komputer (DVR) serta aplikasi sudah benar, maka akan tampil kamera CCTV anda pada layar monitor komputer anda.
      10. Klik IP DVR lalu pilih channel kamera cctv yang akan di tampilkan dengan double klik pada icon cctv.
      Hasil setting DVR dengan cms

      catatan : - Pada proses ini DVR kamera CCTV hanya bisa di akses di jaringan tanpa internet, agar bisa di akses melalui Online dengan aplikasi Cloud anda tinggal mencentang DHCP pada DVR SPC yang anda miliki. Demikianlah artikel yang singkat ini saya buat kurang lebihnya saya mohon maaf dan semoga bermanfaat bagi pengguna DVR SPC.

      Tidak ada komentar:

      Posting Komentar

      Cara Mengetahui Jenis Kelamin PC Anda

      Cara Mengetahui Jenis Kelamin PC Anda Seperti yang kita ketahui, komputer, laptop ataupun netbook hanyalah seperangkat benda tak bernya...