Rabu, 14 Februari 2018

ALGORITMA PEMOGRAMAN 1



PERTEMUAN 1

Materi :
-        Pengantar Algoritma dan Pemrograman
-        Penyelesaian Masalah dengan Program


PENGERTIAN ALGORITMA




APA ITU ALGORITMA…..?
Oval Callout: PUSING GW… !!!
 




Secara sederhana :
ALGORITMA merupakan TEKNIK penyusunan langkah-langkah PENYELESAIAN ‘masalah’ dalam bentuk kalimat dengan jumlah kata terbatastetapi tersusun secara LOGIS dan SISTEMATIS




Algoritma (en: algorithm) berasal dari kata
AL-KHWARIZMI seorang penulis buku Aljabar wal Muqabala

Buku itu menjelaskan langkah-langkah dalammenyelesaikan berbagai soal dalam bidang Aljabar.


CIRI ALGORITMA menurut Donald Knuth :
a.    Mempunyai awal dan akhir
b.   Setiap langkah didefinisikan dengan tepat
c.     Memiliki input
d.   Memiliki output
e.    Mesti efektif

Kegiatan
Algoritma
Langkah-langkah
1. Membuat kue
Resep kue
Campurkan 2 butir telur kedalam tepung terigu, kocok, tambahkan ragi tunggu hingga mengembang.
2. Praktikum kimia
Petunjuk praktikum
Campurkan 10 ml asam sulfat kedalam 15 ml natrium hidroksida

screenshot20130219143631.png
Latihan :
Buatlah langkah langkah :
1.    Algoritma :
a.  Pergi kekampus (dimulai dari rumah / tempat kerja
b. Mendaftar di STMIK
c.   Berbelanja di swalayan (mis.hypermat)


















PENGERTIAN PROGRAM


APA ITU PROGRAM…. ?
Rounded Rectangular Callout: APA LAGI NIIIH… BIKIN PUSING AJA

Secara sederhana :
PROGRAM adalah kumpulan instruksi yang digunakan untuk mengatur komputer melakukan suatu tindakan tertentu…”



TANPA PROGRAM MAKA KOMPUTER TIDAK DAPAT BERBUAT APA-APA…………………






Dengan kata lain : program adalah untuk mengatur komputer ‘agar melakukan aksi sesuai yang dikehendaki oleh pembuatnya.


Sebuah program ditulis ‘mengikut’ aturan bahasa pemrograman tertentu

Manusia dapat mengerjakan ‘sesuatu’ berdasarkankalimat-kalimat dalam bahasa yang ia mengerti , BEGITU JUGA KOMPUTER…!

Secara umum bahasa pemrograman terbagi :
1.    High Level language
2.    Low Level Language







High Level Language
Merupakan bahasa pemrograman yang berorientasi kepada bahasa manusia atau dapat difahami manusia.

HLL : C , C++, Pascal , Basic

contoh : untuk menampilkan  simbol *
cout <<”*” ;              pada c++
printf (“*”) ;              pada c
print “*”     ;              pada basic

Low Level language
Adalah bahasa pemrograman kepada bahasa mesin

LLL : Binary code  A

contoh : intruksi 21 hexadecimal
CD21 
atau
1100 1101 0010  0001


Namun sebenarnya program yang ditulis dalam HLL‘tidak dimengerti’ secara langsung oleh komputer.

Karena komputer hanya mengenal bahasa mesin yaitu kode 0 dan 1


JADI BAGAIMANA KOMPUTERMENJALANKAN SEBUAHPROGRAM….?


Supaya program dapat dijalankan oleh komputer maka program harus ‘diterjemahkan’ oleh translator.

Translator dapat berupa :
1.    INTERPRETER
2.    COMPILER

Interpreter menerjemahkan source code yang ditulis kedalam kode mesin setiap baris per baris

Compiler menerjemahkan source code secara keseluruhan, setelah itu compiler tidak diperlukan lagi karena program sudah berbentuk executable (dijalankan tanpa bantuan compiler)



Manusia membuat program bertujuan dasar‘Menyelesaikan Masalah’ yang dihadapinya.

Langkah yang mesti dilakukan :
1.        MENGANALISIS MASALAH DAN MEMBUAT ALGORITMA
2.        MENUANGKAN ALGORITMA KEDALAM BENTUK PROGRAM
3.        MENGUJI DAN MENGEKSEKUSI PROGRAM



1.MENGANALISIS MASALAH DAN MEMBUAT ALGORITMA

Untuk menganalisa masalah dan membuat algoritma diperlukan : pengetahuan, pengalaman dan kreativitas

Sebagai contoh :
ANDA DIMINTA :
MENGHITUNG KELILING PERSEGI PANJANGMENGGUNAKAN KOMPUTER.

Bagaimana langkah-langkah menyelesaikannya?

Maka : anda harus mendapatkan ?
a. input berupa panjang
b. input berupa lebar
c. perhitungan keliling / rumus keliling
d. menampilkan output keliling persegi panjang



http://fikiranbersama.blogspot.co.id/2017/06/algoritma-pemograman-1_1.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Cara Mengetahui Jenis Kelamin PC Anda

Cara Mengetahui Jenis Kelamin PC Anda Seperti yang kita ketahui, komputer, laptop ataupun netbook hanyalah seperangkat benda tak bernya...